-->
ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00-IDBLANTER.COM
ZDIRY-TUFWT-EBONM-EYJ00
BLANTERWISDOM105

Cara Mengawinkan Ikan Cupang yang Benar Hingga Berhasil Menjadi Burayak

Tuesday, April 2, 2019
Tips atau cara mengawinkan ikan cupang agar berasil dan benar memang sangat mudah, meskipun sangat mudah ada beberapa hal yang harus diingat dan dipahami saat mengawinkan ikan cupang. Karna mengawinkan ikan cupang memang gampang-gampang susah, karna kita harus tau jenis ikan dan harus tau jenis kelamin ikan supaya tau mana indukan jantan dan mana indukan betina.

Namun jangan khawatir karna mengawinkan ikan cupang itu menyenangkan dan juga gampang. Dari pengalaman saya, mengawinkan ikan cupang itu mudah, mudah karna barang yang digunakan juga menggunakan barang sederhana dan seadanya. Oleh karna itu tak perlu membeli aquarium atau membuat membuat kolam ikan yang cantik cukup dengan barang yang ada saja.

Ok... jadi cara atau tipsnya sangat mudah apa lagi bagi pemula yang ingin mengembangbiakkan ikan cupang agar cepat bertelur. Jadi sebelum anda mengawinkan ikan cupang ada beberapa faktor penting yang harus anda tau seperti berikut:

Kondisi Indukan

kondisi pejantan dan betinanya apakah dalam kondisi sehat? Jika kedua indukan dalam kondisi sakit atau salah satunya ada yang sakit, segera obati terlebih dahulu karna penyakit yang ada pada indukan bisa menular ketelur ikan cupang. Jadi pastikan pilih indukan yang benar-benar sehat.

Kematangan Indukan

Kematangan indukan pada usia yang siap kawin, apakah indukan dalam usia yang siap untuk dikawinkan? Jika usia ikan cupang masih dibawah umur maka ikan cupang tidak mau atau belum siap untuk kawin, oleh sebab itu kita harus memilih indukan yang matang atau sudah siap kawin, memilih indukan bisa dilihat dari umur ikan cupang jantan dan betina, untuk ikan cupang jantan kurang lebih 4 bulan, dan untuk ikan cupang betina kurang lebih 4-5 bulan baru siap kawin.

Tempat Pemijahan

Tempat pemijahan ini salah satu faktor yang penting untuk mengawinkan ikan cupang karna dengan pemijahan ikan cupang tersebut sudah ada pendekatan atau sudah pacaran, kenapa harus dilakukan? Jika tidak dilakukan kemungkinan ikan cupang jantan dan betina bisa saling serang atau beradu, jika sudah beradu kemungkinan bisa ada yang sampai mati. Jadi sangat pentingkan pemijahan tersebut.
Jadi itu tadi faktor yang harus anda ketahui jika ingin mengawinkan ikan cupang, cukup mudah bukan untuk melakukanya, jadi ingat sebab kegagalan mengawinkan ikan cupang juga terjadi karna kurang mengerti atau kurang mendalami faktor-faktor penting tersebut.

Oke sekarang lanjut proses atau cara mengawinkan ikan cupang yang benar sebagai berikut:

1. Memilih Indukan Ikan Cupang yang Siap Kawin

Untuk memilih indukan ikan cupang carilah indukan cupang yang sehat dan tidak cacat, setelah itu pilih indukan ikan cupang yang sudah dewasa minimal berumur 4-5 bulan supaya ikan benar-benar sudah dewasa dan siap intuk dikawinkan.

2. Memilih Tempat Pemijahan Ikan Cupang

Memilih tempaat pemijahan sebenarnya itu hal yang gampang, namun supaya ikan cupang tidak stres dalam pemijahan kita harus pilih tempat yang pas buat pemijahan ikan cupang. Karna dalam proses pemijahan ikan cupang akan melakukan pendekatan maka pilihlah tempat yang tidak terlalu besar seperti:
  • Soliter uk 15x15
  • Baskom
  • Ember cat yang sudah bersih
  • Streofoam kecil
Kalau menurut saya, saya lebih suka menggunakan streofoam karna lebih simple dan lebih murah harganya. Pada proses pemijahan pastikan air tidak terlalu dalam dan beri sedikit tumbuhan air dan beri sari ketepeng agar ikan cupang terhindar dari jamur.

3. Mengawinkan Ikan Cupang

Pada proses ini kita Cuma butuh waktu 1 hari saja jika indukan ingin dipindah ke tempat membesaran boleh saja atau tetep menggunakan streofoam juga tidak masalah, jika ikan sudah saling kenal ikan cupang akan mengalami proses perkawinan, dimana proses tersebut bisa kita amati, jika ikan cupang jantan sudah membuat gelembung kecil yang banyak, berarti ikan cupang jantan sudah siap kawin. Proses perkawinan sekitar 1-2 hari saja kadang bisa sampai 3 hari semua tergantung ikan tersebut.

4. Pemisahan Indukan Betina

Untuk proses ini memang kita harus teliti betul apakah ikan cupang betina sudah bertelur atau belum, itu semua bisa kita lihat dari isi gelembung sang jantan, jika gelembung sudah terisi dengan bintik putih berarti gelembung itu sudah terisi telur sibetina. Jika sudah bertelur segera pindah indukan betina guna untuk menyelamatkan si telur ikan cupang. Kenapa harus dipisah? Karna indukan betina akan memakan telur tersebut jika tidak segera dipisahkan, cukup indukan jantan saja yang menjaga telur hingga menetas. Namun jika indukan jantan juga memakan telur tersebut, segera pisah juga indukan jantan agar tidak dimakan habis.

5. Pemisahan Indukan Jantan

Telur ikan cupang menetas kurang lebih 1-2 hari setelah keluar,sangat cepat bukan namun burayak atau anakan cupang sangat mudah mati, maka harus dengan cara yang benar merawatnya. Burayak tidak perlu diberi makan selama 3-4 hari karna burayak punya cadangan makanan sendiri, setelah umur 4 -6 hari baru burayak bisa dikasih makan seperti microworm,kutu air atau makanan micro lainnya yang untuk burayak, setelah burayak sudah bisa berenang pisahkan juga indukan jantan agar jantan tidak memakan anakan ikan cupang tersebut.

Nah.. sudah siap untuk mengawinkan ikan cupang? Semuanya tergantuk niat kita dan ketelatenan anda untuk mengawinkan ikan cupang, tak perlu modal banyak anda sudah bisa mengawinkan ikan cupang dengan mudah. Semoga ilmu cara mengawinkan ikan cupang bisa menjadi motifasi anda untuk mengawinkan atau membudidayakan ikan cupang.

Share This :

5 Comments

  1. numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami
    ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete
  2. mungkin sebelum mengawinkan ada baiknya dijohkan dulu, carnya bisa baca disini : cara menjodohkan ikan cupang

    ReplyDelete